Kenyataan yang mengejutkan dari PLN

Entah ini kebetulan saya yang salah atau memang ada permainan di dalam tubuh PLN yang sejatinya sampai saat ini menjadi penguasa kelistrikan yang ada di Indonesia. mungkin ada bertanya tanya apa maksud saya menuliskan ini. tapi saya ingin memberikan sedikit wacana yang mungkin untuk di bahas karena ini sempat mengejutkan saya. hal tersebut adalah, "KENAPA INFO BILLING PLN SEKARANG TIDAK BISA DI BUKA PAKE SPEEDY?". Padahal Link yang dulu masih bisa digunakan bisa menjadi petunjuk untuk mengontrol penggunaan listrik kita kan. apakah karena ada permainan bisnis di dalamnya, kalau dikait-kaitkan memang ada kemungkinan, karena kita tau bahwa kini makin banyak jasa pembayaran listrik online yang tersebar dimana-mana. trus kalo link tidak bisa di buka oleh umum apakah mereka punya link sendiri untuk mengakses PLN. kalo memang begitu kenapa kalayak umum tidak di beri tahu. eemmm..... "jangan jangan ada main main" ( iklan AC di TV). Dengan hal ini siapa yang diuntungkan dan siapa yang dirugikan. pastinya jika kita membayr di outlet pastinya kena pungutan dong. keuntungan dari pihak PLN pasti jelas karena dapat mengurangi ANTRIAN yang terjadi di kantor PLN setiap tanggal pembayaran rekening listrik, trus juga tentunya mengurangi pengeluaran PLN untuk membayar pegawai. yang menjadi pertanyaa sebenarnya sangat sederhana. Kenapa fasilitas yang dulu pernah ada dan sangat bermanfaat malah dihilangkan. Ayolah PLN kenapa juga kita musti main rahasia-rahasia an segala, mending kita terbuka, aktifkan lagi link akses untuk mengetahui taginan listrik agar masyarakat bisa mengontrol penggunaan listrik mereka. bukankah PLN selalu mendemontrasikan untuk selalu hemat LISTRIK. kalo ada pihak PLN atau SPEEDY yang membaca tulisan ini mohon untuk ki konfirmasi kebenarannya. atau alasan kenapa link tersebut tidak aktif. atau pihak yang bersngkutan memberi penjelasan atau ngeles juga boleh kalo tak punya rasa malu. hahahaha bagaimana bangsa ini bisa maju kalo orang yang berkuasa bertindak semaunya, dan hanya mementingkan keuntungan golongan semata. kalian orang berpendidikan tapi kalo tak punya naluri maka kalian tidak jauh berbeda dengan ********. huft..... payah benar negara ini, kebobrokan dimana-mana. Apalagi ya yang bisa di banggakan dari negara kita tercinta ini, jangan pernah berharap akan maju semoga saja di masa yang akan datang bisa tidak menjadi lebih parah, itu yang patut diharapkan dari bangsa ini.

ini link yang saya maksud bila anda ingin mencobanya. link PLN dan ini untuk link billing yang dulu sangat berguna tersebut.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

masukkan komentar anda disini!!